Senin, 26 November 2012

Taeyeon Tulis Surat Yang Unik Untuk Jun Jin Shinhwa

Taeyeon Tulis Surat Yang Unik Untuk Jun Jin Shinhwa


Meski Shinhwa telah dinobatkan sebagai idol paling lama yang beredar di industri musik K-Pop, kemungkinan mereka baru pertama menerima surat unik seperti dari Taeyeon Girls Generation ini. Dalam episode Shinhwa Broadcast JTBC, mantan artis SM Entertainment ini mengungkap surat lucu tersebut. Dalam episode yang tayang tanggal 25 November tersebut, setiap member Shinhwa bercerita tentang keahlian spesial mereka dan reaksi publik selama 14 tahun mereka berada di industri musik Korea.
Talenta 'spesial' Jun Jin paling mendapat perhatian. Dong Wan secara blak-blakan bercerita, "Member Girls Generation memberikan kami CD sebagai hadiah. Taeyeon menulis pesan khusus kepada Jun Jin yang berisi, 'Jun Jin Oppa aku mengikuti Shinhwa broadcast. Kamu bekerja begitu keras. Bahkan sampai kentut,'," goda Dong Wan.
Ketika member Shinhwa tertawa mengingat situasi tersebut, secara innocent Jun Jin bertanya, "Benar kita pernah mendapat CD tersebut?" Pertanyaan tersebut malah membuat member Shinhwa yang lain tertawa makin keras.

Sumber : Kapanlagi.com

Selasa, 20 November 2012

Yesung Rilis Lagu 'Blind for Love' Untuk OST Drama Choi Siwon


Yesung Rilis Lagu 'Blind for Love' Untuk OST Drama Choi Siwon

Vokalis utama Super JuniorYesung, diberitakan terlibat untuk mengisi soundtrack drama rekannya di Super Junior yakni Choi Siwon yang berjudul The King of Drama.
Lagu yang dinyanyikan oleh Yesung itu berjudul Blind for Love dan merupakan bentuk dukungannya untuk Siwon. Meskipun lagu itu belum dirilis, namun suara Yesung sudah terdengar ketika lagu itu ditayangkan di beberapa adegan drama itu,
Salah satunya adalah ketika adegan di mana dua karakter utama yang dimainkan oleh Kim Myung Min dan Jung Ryeo Won beradegan di pinggir pantai dengan tingkah yang cukup komikal.

Sejauh ini Yesung sudah pernah terlibat di berbagai soundtrack drama, salah satunya yang sangat terkenal adalah lagu It has to be You yang dinyanyikan untuk Cinderella's Sister. Karena sering mengisi lagu drama terkenal, Yesung mendapat julukan 'Kaisar Lagu OST'.
Dengan kesuksesan yang diraih atas lagu-lagu OST yang dinyanyikan oleh Yesung, maka kini tinggal menunggu perilisan versi full untuk Blind for Love yang pasti dinantikan oleh ELF seperti dilansir allkpop.com.
Sumber : Kapanlagi.com